RADAR UPDATE | SOPPENG — Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana, S.I.K, M.I.K melakukan silaturahmi ke Kantor Kejari Soppeng, Jl. Samudra, Kel. Lemba, Kec. Lalabata. Rabu, 15 Januari 2025.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana mengatakan, "kegiatan silaturahmi ini bertujuan untuk memperkenalkan diri, membangun hubungan baik, dan mencari kesempatan baru dengan harapan, dapat membangun jaringan dan saling mendukung.
Dirinya berharap dengan demikian, dapat berbagi pengalaman, pengetahuan, dan kesempatan yang bermanfaat.
"Semoga kedepannya, silaturahmi ini tetap terjalin erat dan berkelanjutan, pungkasnya.
Diketahui, AKBP Aditya merupakan pejabat baru Kapolres Soppeng. Kedatangan beliau disambut langsung oleh Kajari Soppeng, Wakil Bupati, Dandim 1423, dan Kepala BPN/ATR Kab. Soppeng.
Publish : OVA-IWO