-->
  • Jelajahi

    Copyright © RadarUpdate.com | Panduan Masa Depan
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    RADAR UPDATE

    Peringati Dies Natalis ke-2, Universitas Lamappapoleonro Gelar Unipol Fun Walk

    RadarUpdate.com
    Selasa, 27 Juni 2023, 11:40 WIB Last Updated 2023-06-27T04:40:02Z

    RADAR UPDATE | SOPPENG  —  Unipol melaksanakan kegiatan 'Unipol Fun Walk' dalam rangka memperingati Dies Natalis ke-2 tahun 2023 Universitas Lamappapoleonro Soppeng.

    Gerak Jalan ini dilepas Rektor Unipol DR. Hj. Andi Adawiah, SE, MM dan dilaksanakan di lapangan Gasis Soppeng, diikuti sebanyak 1210 mahasiswa dari 6 prodi yang terbagi dalam 105 kelompok yang mengenakan kostum yang berbeda-beda sesuai tema kreativitas masing-masing. Gerak Jalan Unipol ini start di Lapangan Gasis, melalui Jl. Kesatria, Jl. Samudra, Jl. Kemakmuran, Jl. Pemuda dan finish kembali di Lapangan Gasis Soppeng, Selasa, 27 Juni 2023.

    Pada kegiatan ini Rektor universitas Lamappapoleonro DR. Hj. Andi Adawiah, SE, MM menyampaikan, ucapan terima kasih kepada panitia dan seluruh civitas akademi atas terselenggaranya kegiatan ini, bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan Dies Natalis ke-2 tahun 2023 Universitas Lamappapoleonro, dan masih ada berbagai kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka meriahkan Dies Natalis ke-2 tahun 2023 Unipol Soppeng.


    Lanjut disampaikan, ini merupakan kegiatan yang lakukan saat mahasiswa libur semester, dan diharapkan semakin akrab dan senantiasa memupuk kekompakan dan kebersamaan antar sesama civitas akademika Unipol dan memeriahkan peringatan Dies Natalis Universitas Lamappapoleonra Soppeng. 

    Diakhir sambutannya menyampaikan, dengan adanya kegiatan ini, mudah-mudahan ikatan silaturahmi dan hubungan kekeluargaan serta kemitraan dapat terus terjaga dan ditingkatkan. Serta kepada seluruh peserta agar senantiasa menjaga ketertiban lalulintas, dan tidak menggangu kelancaran lalulintas, pungkas Rektor Unipol Soppeng.


    Publish : OVA-IWO
    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU